Latest News
Sunday, 9 October 2016

HIMADIGRIS FKIP KBM UNIB Gelar Makrab

Himadigris FKIP KBM UNIB
UnibKita.com || Himpunan Mahasiswa DIII Bahasa Inggris (HIMADIGRIS) FKIP KBM UNIB menggelar kegiatan rutin dalam rangka mempererat solidaritas antar sesama mahasiswa, terutama bagi para mahasiswa baru yang sebulan lebih telah tergabung menjadi keluarga besar Program Studi DIII Bahasa Inggris FKIP. 

Adapun kegiatan kali ini bernama Gathering and Makrab DIII English Department Student 2016 yang digelar pada Sabtu (08/10) dengan tema "Create your own creativity and discover your solidarity" yang berlangsung di Taman Wisata Family Sungai Hitam selama 1 hari 1 malam. 

Gathering dan Makrab 2016 ini diikuti oleh seluruh Mahasiswa aktif DIII Bhs Inggris yakni sebanyak 115 mahasiswa dan puluhan panitia yang merupakan  pengurus dari HIMADIGRIS ini

Kegiatan ini dimulai pada pukul 10.00 WIB dengan agenda gathering (games, ice breaking, DLL) dan berlanjut dimalam hari dengan agenda Makrab (sharing, pentas seni, penampilan guest star, tukar kado, DLL). 
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: HIMADIGRIS FKIP KBM UNIB Gelar Makrab Rating: 5 Reviewed By: Unibkita