unibkita.com|| Ajang top mahasiswa se-Indonesia yaitu Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke 30 tahun 2017 yang diselenggarakan di Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar Provinsi Sulawesi Selatan sejak 23 Agustus telah resmi ditutup pada Sabtu, 26 Agustus bertempat di Auditorium Al Jibra. Deretan nama – nama pemenang pun telah beredar di social media dan surat kabar serta ucapan selamat terus mengalir.
Tahun ini Universitas Bengkulu mengirimkan dua tim untuk mengikuti kontingen ini. Tim pertama diketuai oleh Okta Fernando dengan judul REPTIL (Replika Tabot dari Limbah) Peluang Bisnis Kreatif Mengenalkan Budaya dan Mengurangi Limbah Sampah di Bengkulu dan tim KOLABORASI MESESSABA (Media Feses Sapi dan Feses Domba) Terhadap Respon Pertumbuhan Cacing Tanah (Pheretima Sp) Melalui Perlakuan Berbeda diketuai oleh Icuk Rahma Dani. Ketika diumumkan para jawara, nama tim Reptil dari Universitas Bengkulu dipanggil keatas panggung karena berhasil menyabet juara 3 untuk kategori lomba presentasi.
“Rasa haru, tangis bahagia dan teriakan bercampur menjadi satu, sudah hampir satu tahun perjuangan kami untuk mempersiapkan PIMNAS 30 ini dan alhamdulilah tim Reptil Otawa UNIB berhasil mencetak sejarah baru yang dapat mengharumkan nama almamater’’ ucap Astri wijayanti salah satu anggota dari tim Reptil. Ucapan terimaksih pun tak lupa mereka sampaikan kepada jajaran birokrasi Universitas Bengkulu, Ormawa selingkup Jurusan, Fakultas hingga Universitas, media yang ikut serta mendukung serta saudara, sahabat, dan teman yang selalu menjadi penyemangat.
Gelar juara umum tahun ini diraih oleh Universitas Brawijaya dengan menyabet penghargaan piala bergilir Adhikarta Kertawidya dari Total 89 perguruan tinggi negeri dan swasta yang terdaftar sebagai peserta. Terdapat 7 program kreatifitas mahasiswa yang dilombakan pada PIMNAS tahun ini yakni Penelitian Eksakta, Penelitian Kewirausahaan, Pengabdian Pada Masyarakat, Penelitian Sosial Humaniora, Penerapan Teknologi, Karsa Cipta dan Gagasan Tertulis. Berikut adalah juara 12 besar peringkat PIMNAS ke-30 tahun 2017:
UniversitasBrawijaya (UB) Malang
UniversitasGadjahMada (UGM) Yogyakarta
IntititutTeknologi Sepuluh November
UniversitasAirlangga, Surabaya
InstitutPertanian Bogor (IPB)
UniversitasDiponegoro (Undip) Semarang
UniveraitasNegeri Semarang
InstitutTeknologi Bandung (ITB)
UniversitasNegeri Surabaya (Unesa)
UniveritasNegeri Yogyakarta (UNY)
UniversitasJenderalSudirman (Unsoed) Purwokerto
UniversitasNegeri Malang (UN) Malang
Adapunpemenanglombapada 21 kategori presentase:
1. PKM-GT - Perunggu : Universitas Negeri Semarang - Perak : Universitas Airlangga - Emas : Institute Teknologi 11 November
2. PKM-T - Perunggu : Institute Pertanian Bogor - Perak : Universitas Negeri Surabaya - Emas : UniversitasBrawijaya
3. PKM-M1 - Perunggu : Institut Pertanian Bogor - Perak : Institute Teknologi Bandung - Emas : Universitas Negeri Semarang
4. PKM- M2 - Perunggu : Universitas Lampung - Perak : Universitas Hasanuddin - Emas : Institute Teknologi Bandung
5. PKM- M3 - Perunggu : Universitas GadjahMada - Perak : Universitas Diponegoro -Emas : UniversitasAirlangga
6. PKM- K1 - Perunggu : Universitas Bengkulu - Perak : Stie Malang - Emas : Universitas GadjahMada
7.PKM-K2 - Perunggu : UniversitasPadjajaran - Perak : Institute Pertanian Bogor - Emas : Universitas Negeri Malang
8.PKM-K3 - Perunggu : Universitas Muhammadiyah Surakarta - Perak : Universitas Gadjah Mada - Emas : UniversitasBrawijaya
9.PKM-KC1 emas : Universtas Brawijaya perak : Universitas Sumatera Utara perunggu : Universitas Brawijaya
10.PKM-KC2 emas : ITS perak : IPB perunggu : Universitas Brawijaya
11.PKM-KC3 emas : Universitas Brawijaya perak : Universitas Brawijaya perungu : ITB
12.PKM-KC4 emas : ITS perak : ITS perungu : UII
13.PKM-KC5 emas : Universitas Brawijaya perak : IPB perungu : Universitas Brawijaya
14.PKM-PSH1 emas : UGM perak : ITS perungu : Universitas Negeri Yogyakarta
15.PKM-PSH2 emas : Universitas Negeri Yogyakarta perak : Universitas Diponegoro perungu : UnivJendralSudirman
16.PKM-PE1 Emas : Universitas Negeri Surabaya Perak : IPB Perunggu : Universitas Diponegoro
17.PKM-PE2 Emas : UGM Perak : UGM Perunggu : Universitas Brawijaya
18.PKM-PE3 Emas : IPB Perak : Universitas Airlangga Perunggu : ITS
19.PKM-PE4 Emas : Universitas Airlangga Perak : Universitas Negeri Semarang Perunggu : UGM
20.PKM-PE5 Emas : Universitas Diponegoro Perak : Universitas Airlangga Perunggu : ITS
21.PKM-PE6 Emas : Universitas Jendral Sudirman Perak : Universitas Syiah Kuala Perunggu : Universitas Riau
Adapun pemenang lombapada 21 kategori poster:
1.Juara poster PKM-GT : Emas : IPB Perak : Universitas Airlangga Perunggu : UGM
2.Juara poster PKM-T : Emas : Universitas Brawijaya Perak : Universitas Andalas Perunggu : ITB
3.Juara poster PKM-K1: Emas : Politeknik Negeri Semarang Perak : STIE Malang Perunggu : InstitutI lmu Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri
4.Juara poster PKM-K2 : Emas : Univeristas Negeri Yogyakarta Perak : Universitas Negeri Malang Perunggu : UGM
5.Juara PKM-K3 : Emas : UGM Perak : Universitas Brawijaya Perak : UGM
6.Juara poster PKM-M1 : Emas : Universitas Sanata Dharma Perak : Universitas PendidikanGanesha Perunggu : Universitas Jenderal Soedirman
7.Juara poster PKM-M2 : Emas : IPB Perak : IPB Perunggu : UGM
8.Juara poster PKM-M3 Emas : UGM Perak : Universitas Diponegoro Perunggu : Universitas PGRI Madiun
9.Juara poster PKM-KC1 Emas : Universitas Brawijaya Perak : Universitas Brawijaya Perunggu : IPB
10.Juara poster PKM-KC2 Emas : Universitas Brawijaya Perak : UniversitasNegeri Malang Perunggu : Universitas Sebelas Maret
11.Juara poster PKM-KC3 Emas : UGM Perak : IPB Perunggu : Universitas Brawijaya
12.Juara poster PKM-KC4 Emas : Universitas Islam Indonesia Perak : ITB Perunggu : Institut Teknologi Sepuluh November
13.Juara poster PKM-KC5 Emas : IPB Perak : Universitas Brawijaya Perunggu : UGM
14.Juara poster PKM-PSH1 Emas : Sekolah Tinggi Pariwisata Bali Internasional Perak : UGM Perunggu : Universitas Negeri Semarang
15.Juara poster PKM-PSH2 Emas : Universitas Hasanuddin Perak : UGM Perunggu : Universitas Brawijaya
16.Juara poster PKM-PE1 Emas : Universitas Diponegoro Perak : Universitas Negeri Surabaya Perunggu : Universitas Brawijaya
17.Juara poster PKM-PE2 Emas : UGM Perak : Institut Teknologi Sepuluh November Perunggu : UGM
18.Juara poster PKM-PE3 Emas : Universitas Negeri Semarang Perak : UGM Perunggu : UMI
19.Juara poster PKM-PE4 Emas : Universitas Negeri Makassar Perak : UGM Perunggu : Universitas Airlangga
20.Juara poster PKM-PE5 Emas : UGM Perak : Univesitas Diponegoro Perunggu : Universitas Riau
21.Juara poster PKM-PE6 Emas : Universitas Diponegoro Perak : UGM Perunggu : Universitas Andalas
Pada saat acara penutupan sendiri, peserta merasa terkesan dengan konsep lesehan yang dihadiri oleh seluruh peserta dan dosen pendamping PIMNAS. Sebelum acara dimulai, peserta heboh dengan yel-yel dari kampus masing-masing. Tak hanya itu, dengan total 1.845 mahasiswa peserta PIMNAS menggelar Deklarasi Anti Plagiat didunia akademik dan pembuatan karya ilmiah. Dalam deklarasi tersebut, para mahasiswa mengikrarkan agar seluruh perguruan tinggi di indonesia bersama pemerintah berbenah diri, mewujudkan iklim akademik anti plagiarisme.