Latest News
Saturday, 5 March 2016

Pembukaan Gebyar Paud Unib 2016 Berlangsung Meriah

Foto Bersama Wakil Dekan III dan Gubernur FKIP serta Tamu Undangan
Unibkita.com | Pembukaan Gebyar Paud Unib 2016 berlangsung meriah. Acara ini dibuka oleh Pak Agus Selaku Wakil Dekan Kemahasiswaan FKIP Universitas Bengkulu. Gebyar Paud 2016 mendapatkan apresiasi yang baik dari Ketua Prodi PG.Paud Pak Nasirun.M.Pd dan harapannya acara-acara Paud semakin bermanfaat untuk kemajuan Prodi dan Kemajuan Universitas Bengkulu.

Gebyar Paud merupakan agenda rutin setiap tahun dan selalu diadakan oleh Mahasiswa PG.Paud, untuk tahun ini panitia pelaksana dipercayakan kepada angkatan 2015. Sebagai batu lompatan untuk berkreativitas dan berkontribusi nyata untuk negeri.

Panitia Pelaksana Gebyar Paud 2016

Setelah agenda pembukaan, acara dilanjutkan dengan Lomba Ranking Satu bersama BE-TV Bengkulu. acara ini berlangsung meriah yang dihadiri oleh ratusan peserta dari berbagai SMA dan Kampus yang ada di Kota Bengkulu. Selain berlomba acara ini juga menambah wawasan baik untuk peserta lomba maupun untuk para panitia pelaksana Gebyar Paud 2016
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Pembukaan Gebyar Paud Unib 2016 Berlangsung Meriah Rating: 5 Reviewed By: Unibkita