Latest News
Monday, 2 October 2017

Tambah Pengetahuan Anggota Baru, IKASSAIBETIK Sukses Adakan PMO 2017


Unibkita.com|| Ikatan Seangkonan Saibetik (IKASSAIBETIK) adalah organisasi anak-anak Lampung, organisasi ini merupakan tempat bersatu dan berkumpulnya anak-anak Lampung baik yang bersuku Lampung, berasal dari Lampung, maupun merasa memiliki ikatan keluarga. Organisasi IKASSAIBETIK  ini berdiri pada 28 Oktober 1999 dan beranggota lebih kurang 300 anggota yang semuanya terdiri atas masyarakat Lampung ( mahasiswa dan pelajar) yang berada di Kota Bengkulu, dengan kegiatan  lebih kearah sosial dan penambahan ilmu pengetahuan.
pengurus IKASSAIBETIK

IKASSAIBETIK telah sukses melaksanakan kegiatan Pelatihan Manajemen Organisasi pada hari Minggu (01/10). Kegiatan ini mengusung tema "Membentuk anggota yang berintegritas, Solid dan berdedikasi terhadap IKASSAIBETIK ". Tepat pukul 08.00 WIB kegiatan dimulai diawali dengan menyanyikan lagu kebesaran kita yakni Indonesia Raya, Gedung Kuliah Bersama II pun menjadi tempat pelaksanaan PMO 2017 digelar. Arifin Sutino, SE selaku Dewan Pembina IKASSAIBETIK diamanahkan untuk membuka acara tersebut.

Acara berjalan santai namun tetap kondusif, materi-materi yang sangat luarbiasa pun telah disiapkan.  Terdapat 5 materi yaitu Pertama, Sejarah dari IKASSAIBETIK yang disampaikan oleh Jacky Candra Juliyansa S.Sos, materi kedua tentang Kepemimpinan Manajemen Organisasi oleh Beny Suryadiningrat, S.Sos, lanjut dimateri ketiga yakni tentang Administrasi dan Kesekretariatan oleh Yanuar Ricardo, S.Ip, materi keempat Manajemen Aksi yang disampaikan oleh Desmara dan materi terakhir terkait Teknik Persidangan oleh saudara Ade Irawan.
Peserta PMO IKASSAEBETIK dengan busana batik

Sebuah pesan kasih datang dari Wakil Ketua Umum IKASSAIBETIK  yakni Dedi Pinta Tari, beliau berpesan agar pengurus dan anggota baru IKASSAIBETIK mampu menerapkan tema dari PMO itu sendiri dikehidupan nyata, yakni menjadi anggota yang memiliki integritas, rasa solid yang tinggi dan mampu berdedikasi untuk IKASSAIBETIK.

Dalam beberapa tahun ini IKASSAIBETIK dapat berjalan dan memiliki eksistensi dalam semua kegiatanya, sehingga mampu menggalang persatuan dan kesatuan antara sesama pengurus, dan diharapkan kedepan organisasi ini dapat lebih bermanfaat secara luas baik bagi anggota nya sendiri maupun masyarakat Bengkulu dan dalam waktu dekat IKASSAIBETIK pun akan melaksanakan Kemah Bakti Sosial ditanggal 14 Oktober mendatang, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan sebagai ajang pengenalan diri. [mwh] 


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Tambah Pengetahuan Anggota Baru, IKASSAIBETIK Sukses Adakan PMO 2017 Rating: 5 Reviewed By: Mar Wiyah