Unibkita.com || Sabtu (21/4), Himpunan Mahasiswa D3 Jurnalistik dan S1 Jurnalistik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Univesitas Bengkulu bersama dengan Komunitas Blogger Bengkulu atau BoBe menggelar workshop dengan tema "Ng-blog Asik Zaman Now". Tepat pukul 09.30 WIB acara dimulai dan dibuka langsung oleh Dr. Suparman, M.Si selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FISIP UNIB. Kemudian karena kegiatan ini tepat dengan perayaan Hari Ibu Kartini, maka peserta dan panitia bernyanyi bersama lagu Ibu Kita Kartini karya W.R Supratman.
Kegiatan ini berlanjut dengan penyampaian materi. Selama penyampaian materi, kegiatan ini dimoderatori oleh Ika Pasca Himawati, M.A. Beliau merupakan Dosen Sosiologi FISIP Universitas Bengkulu serta Anggota Blogger Bengkulu. Penyampaian materi pertama mengenai Trik dan Tips based on Pengalaman Optimasi Blog disampaikan oleh Junita Susanti, dulunya beliau merupakan Mahasiswi FKIP UNIB. Kemudian materi kedua mengenai Manfaat Blog dan menjadi Blogger Mahasiswa disampaikan oleh Fira Firdaus. Beliau pun masih berstatus sebagai mahasiswa.
Materi terakhir disampaikan langsung oleh Ibu Mildaini, beliau merupakan Founder Komunitas Blogger Bengkulu. Ia menyampaikan materi perihal Urgensi Blog dan Komunitas blogger lalu ia menyinggung persoalan bahwa Komunitas Blogger Bengkulu tercipta berawal dari kesulitan mencari para Blogger Bengkulu. Lalu Ibu Mildaini bersama teman-teman yang seadanya pada waktu dulu bergerak membuat sebuah komunitas yaitu Blogger Bengkulu.
Workshop berjalan dengan sangat lancar dan sangat seru, dua sesi tanya jawab pun dilibas dengan bermacam-macam pertanyaan dari peserta. Salah satu pertanyaannya ialah tentang bagaimana cara memasang Google Adsense pada Blog pribadi. Tak sampai disitu keseruannya, Ibu Mildaini ketika menyampaikan materi bertanya kepada peserta siapa yang telah mempunyai Blog Pribadi, para peserta pun mengangkat tangan. Mereka yang telah memiliki blog secara otomatis terdaftar kedalam kelas Blogger Bengkulu yang diadakan Mei mendatang.
Satu kejutan pun diberikan oleh para panitia yang sebelumnya telah memasang tiga kertas rahasia secara acak dibangku para peserta. Bagi peserta yang mendapat kertas rahasia tersebut akhirnya mendapatkan doorprize. Tak lama setelah pembagian doorprize, para peserta, panitia dan pemateri pun foto bersama.
smst