Latest News
Tuesday, 23 October 2018

Puncak Sociology Fair 2018, Meriah!



Unibkita.com || Pagelaran puncak agenda Sociologyfair 2018 usai di gelar pada Senin, 22 Oktober 2018 di Pelataran Fisip Unib. Acara yang berlangsung dari pukul 09.00 Wib hingga pukul 16.00 ini memuat banyak rangkaian agenda. Acara dimulai dengan Pembukaan secara resmi oleh Dekan Fisip Unib bapak Dr.Achmad Aminudin, M.Si . Kemudian agenda dilanjutkan dengan peringatan Anniversary Jurusan Sosiologi ke 20 tahun. Jurusan Sosiologi Fisip Unib berdiri pada tahun 1999 dengan SK DIRJEN Pendidikan Tiggi No.43/Dikti/Kep/1999 tanggal 24 Februari 1999.Momentum Anniversary Jurusan Sosiologi ke 20 tahun ini diisi dengan hiburan tarian kreasi tari Nusantara, Potong Tumpeng dan do’a Bersama, video testimoni alumni, dan pendeklarasian IKALSOS (Ikatan Alumni Sosiologi) yang dipimpin oleh ketua jurusan Sosiologi bapak Drs. Heri Sunaryanto. Ada yang menarik dari agenda peringatan 2 dekade jurusan sosiologi ini, yakni agenda Reward dan Apresiasi 100 bunga dari mahasiswa kepada seluruh staff dosen pengajar sosiologi yang secara emosinal menyedot perhataian para peserta yang mengahdiri agenda ini.

 
Para staf pengajar dosen Sosiologi saat akan menerima apresiasi 100 bunga dari para mahasiswa
Rangkaian agenda berikutnya dilanjutkan dengan Seminar Nasional yang bertema “Meneguhkan Kebhinekaan di tengah Kebangkitan Politik Identitas Era Demokrasi : Problem dan Tantangan” oleh  bapak Dr. Hakimul Ikhwan, M.A Ph.D selaku salah satu staf penagajar di Sosiologi Universitas Gadjaha Mada yang juga merupakan putra asli dari daerah Bengkulu Tengah.Dalam seminar ini dibahas Penomena Politik Identitas yang selalu terjadi pada gelaran Pemilu di Indonesia.


Berlanjut di siang hari, agenda dilanjutkan dengan Rapat IKALSOS mengenai program kerja dan struktur kepengurusan. Informasi yang kami dapatkan,telah tercatat ada 286 Mahasiswa yang telah menyelsaikan studi di Jurusan Sosiologi Fisip Unib dalam tenggat waktu 2010-2017. Tujuan dibentuknya IKALSOS ini sendiri yaitu untuk memberikan dedikasi para alumni pada almamater UNIB serta keilmuan Sosiologi yang kritis serta melakukan kegiatan yang nantinya dapat bermanfaat dilingkungan masyarakat secara berkesinambungan. .


Sore hari , agenda ditutup dengan pengumuman Juara Perlombaan, diantaranya Lomba Fotografi yang bertema “Human Interest” serta pengumuman LKTI yang telah dihelat sebelumnya. Selain itu , Bersama agenda yang berlangsung , dalam pengamatan kami juga terdapat stand Bazzar serta Pameran hasil Karya perlombaan Fotografi di sekitar Lokasi agenda Puncak Sociology Fair 2018. (MS)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Puncak Sociology Fair 2018, Meriah! Rating: 5 Reviewed By: Unknown