Latest News
Wednesday 27 January 2016

Mahasiswa Ilmu Kelautan FP Unib Pelajari Aplikasi Penginderaan Jauh

Unibkita.com -- Sebanyak 47 mahasiswa dan lima dosen Ilmu Kelautan Universitas bengkulu melakukan studi lapangan ke Kedeputian Penginderaan Jauh LAPAN di Pekayon, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Senin (25/1).

Dalam kunjungan tersebut, peneliti Pusat Teknologi dan Data Penginderaan Jauh LAPAN, Abdul Asyiri, menjelaskan mengenai data-data satelit yang diterima melalui stasiun bumi LAPAN di Parepare, Sulawesi Selatan. LAPAN juga menerima data satelit melalui stasiun bumi di Jakarta dan Rumpin, Bogor. Stasiun bumi tersebut dapat memperoleh data satelit dengan berbagai resolusi, mulai dari yang rendah hingga yang sangat tinggi.

Ia melanjutkan, data satelit beresolusi rendah dapat dilihat dan diunduh melalui website LAPAN. Sementara itu, data satelit resolusi tinggi dapat diperoleh instansi pemerintah dengan menyampaikan surat ke LAPAN dari pejabat minimal eselon II. Data Satelit ini juga dapat digunakan kalangan mahasiswa yang akan melakukan penelitian.

Terkait dengan kelautan, Peneliti Pusat Pemanfaatan Penginderaan Jauh LAPAN, Yennie Marini, menyampaikan bahwa LAPAN melaksanakan berbagai penelitian mengenai sumber daya kelautan berbasis data satelit penginderaan jauh. Contoh penelitian tersebut yaitu mengenai Zona Potensi Penangkapan Ikan (ZPPI), terumbu karang, mangrove, suhu permukaan laut, klorofil, kesesuaian wilayah untuk budidaya wisata bahari, kerentanan wilayah pesisir, garis pantai, serta tinggi muka laut atau avimeter tinggi gelombang.

Khusus untuk ZPPI, Yennie mengatakan, data tersebut diproduksi setiap hari. Kemudian, dilakukan analisis bulanan yang diunggah di website LAPAN. Selain itu, LAPAN juga melaksanakan sosialisasi dan bimbingan kepada nelayan untuk dapat menggunakan data tersebut.

Dosen Universitas Bengkulu, Johan, menyampaikan bahwa di Program Studi Ilmu Kelautan Universitas Bengkulu, mahasiswa juga mempelajari penginderaan jauh dan pemetaan Sistem Informasi Geospasial (SIG). Ia berharap, kunjungan ini dapat meningkatkan minat mahasiswa terhadap ilmu tersebut.

Dalam kunjungan ini, para mahasiswa juga diajak berkeliling ke fasilitas yang ada di Pusat Teknologi dan Data Penginderaan Jauh antara lain ruang pelayanan dan pusat data penginderaan jauh serta stasiun bumi penginderaan jauh.

Sumber : http://www.lapan.go.id/index.php/subblog/read/2016/2329/Mahasiswa-Universitas-Bengkulu-Pelajari-Aplikasi-Penginderaan-Jauh-dalam-Ilmu-Kelautan/berita
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Mahasiswa Ilmu Kelautan FP Unib Pelajari Aplikasi Penginderaan Jauh Rating: 5 Reviewed By: Unibkita