Latest News
Tuesday 16 January 2018

Liburan Hampir Usai dan Kamu Masih “Ngosong”? Coba Deh 6 Tips Dibawah Ini

Wah tidak terasa ya masa-masa liburan sebentar lagi akan usai. Mungkin dari kalian ada yang pergi keluar kota, ada yang liburan di rumah saja dan ada yang melakukan berbagai aktivitas menyenangkan lainnya. Tapi ada gak sih dari kalian yang merasa “ngosong” saat liburan akan usai? pasti banyak dari kalian yang merasa bosan dan nggak tau mau kemana. Kalau kalian merasa liburan kalian membosankan dan belum ada rencana mau ngapain, enggak salah deh buat kalian ikutin 6  tips dibawah ini. Check this out!

1. Melancong ke daerah asal temanmu

sumber: pixabay.com

Saat di kampus, kalian pasti punya banyak teman dari berbagai daerah. Entah itu daerah dalam propinsi maupun luar propinsi. Mereka kan selalu pulang tuh kalau liburan, daripada jenuh di rumah melulu, gimana kalau kalian berkunjung ke daerah asalnya? kalian bisa menginap di rumahnya selama beberapa hari untuk mengisi liburan kalian. Teman kalian pun nantinya pasti akan mengajak kalian mengunjungi tempat-tempat favorit di daerah mereka. Cara liburan ini bisa menjadi alternatif liburan yang aman, murah dan sangat mengasyikkan. Selain itu kalian bisa mempererat hubungan pertemanan dan lebih kenal dekat dengan keluarga teman kalian.

2. Berkunjung ke Museum



sumber: www.rencanaliburan.com

Sebenarnya seberapa tahu sih kalian dengan propinsi tempat tinggal kalian? Untuk propinsi Bengkulu sendiri sebenarnya jarang sekali ada media yang membahas dengan lengkap segala hal tentangnya. Oleh sebab itu sepertinya wajib deh buat kalian untuk datang ke Museum. Ajak deh teman atau saudara kalian sama-sama ke Museum agar pengetahuan kalian tentang daerah kalian bertambah. Masa sih orang Bengkulu enggak paham Bengkulu?

3. Mencoba bisnis kecil-kecilan

sumber: pixabay.com

Ada nggak sih disini yang kalau pas libur uang jajannya juga ikut libur? hehehe. Kalau ada kira-kira nasib dompetnya gimana ya? :D oke-oke, enggak perlu muram dan bingung. Mumpung masih ada waktu luang untuk libur, gimana kalau kalian searching di internet tentang cara membuat prakarya atau makanan-makanan ringan? carilah sesuatu hal yang menarik dan menurut kalian gampang dibuat. Setelah ketemu, buatlah sesuatu itu dengan sepenuh hati agar dapat menarik perhatian orang lain. Setelah itu bisa kalian jual di rumah atau tempat yang ramai pengunjung. Jual barang bekas yang masih layak pakai juga mantap tuh. Kalian juga bisa jual secara online. Foto dan upload ke social media yang kalian punya dan jelaskan dengan caption yang jujur dan menarik. Kalau terbukti menarik, pasti deh banyak yang tertarik untuk membeli jualan kalian.

4. Menggeluti hobi sampai puas

sumber: pixabay.com

Selama kuliah, kita sering disibukkan dengan tugas dan aktivitas kampus. Terkadang hal itu menyulitkan kita untuk menjalankan hobi-hobi kita. Nah, kayaknya waktu liburan ini cocok banget deh untuk melampiaskan hasrat untuk menggeluti hobi-hobi kalian. Yang hobi berkebun bisa puas-puas menanam berbagai macam tanaman. Yang hobi main game bisa puas-puas main game (asal jangan lupa daratan ya). Yang hobi memancing bisa bertualang mencari tempat mancing yang seru dan sebagainya. Intinya, berilah waktu untuk mengembangkan hobi-hobimu di liburan yang singkat ini.

5. Ikut kegiatan sosial
sumber:rakyatbicara.NET.com

Coba deh lihat suasana di sekitar rumahmu. Mungkin saja ada sampah yang menumpuk di sudut gang atau mungkin kalian tergerak untuk membantu saudara-saudara kita yang menderita karena perang di tempat nan jauh disana? Hmm, kalian bisa nimbrung ikutan nimbrung teman-teman atau tetangga kalian untuk bersama-sama merapikan jalan gang kalian agar bersih dan rapi. Atau kalian bisa menjual pernak-pernik dan keuntungannya bisa disumbangkan untuk mereka yang membutuhkan. Kalian pun juga bisa ikut kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan pihak-pihak lain. Selain melatih rasa peduli kalian, ini juga bisa melatih kalian agar lebih rajin dan terampil dalam berbagai hal.

6. Memperbanyak waktu berkualitas dengan keluarga

sumber: pixabay.com

Ini nih yang paling penting. Hari-hari yang sibuk dan dipenuhi dengan tugas terkadang membuat waktu kita untuk berbincang dan bercerita dengan keluarga menjadi berkurang. Terkadang rasa lelah yang hinggap di badan membuat kita tidur segera setelah sampai rumah tanpa basa-basi dengan keluarga. Apalagi buat anak kost-an yang tinggal jauh dari keluarga. Mumpung liburan, gimana kalau kalian memulai sesuatu kegiatan yang akan membuat kalian terasa lebih dekat dengan keluarga. Seperti masak kue dengan ibu, bercerita dengan ayah atau bermain dengan saudara kalian. Kalian bisa memperdalam ilmu agama bersama dengan jadwal yang disepakati bersama lalu nonton TV bersama sambil bincang-bincang. Dijamin deh, suasana keakraban dalam keluarga akan semakin terasa.


Itulah 6 tips supaya liburan kalian tidak terasa “ngosong”. Rugi banget kan kalau liburan yang sebentar lagi usai malah menjadi waktu-waktu yang membosankan dan tidak berfaedah bagi kalian? So,   silahkan dicoba ya tips-tipsnya! See you... (Risa Fitria)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Liburan Hampir Usai dan Kamu Masih “Ngosong”? Coba Deh 6 Tips Dibawah Ini Rating: 5 Reviewed By: Risha